Nusantaratv.com - Remaja yang jadi sopir truk penyebab kecelakaan beruntun di Gerbang Tol Halim Utama, MI (18) telah diamankan polisi. Kepada polisi, ia menjelaskan mengapa truk yang ia kemudikan jadi penyebab kecelakaan banyak mobil.
Walau begitu, ada pengakuan janggal dari MI. Ini ketika remaja itu mengaku akan bertanggung jawab atas perbuatannya.
"Saya berani bertanggung jawab, saya beli semua mobil itu," ujar MI, dalam video beredar di media sosial, Kamis (28/3/2024).
MI pun menjelaskan penyebab kecelakaan di pintu tol. Menurut dia kecepatan tinggi truk membuat kendaraan itu tak bisa direm.
"Saya melaju kencang jadi nggak bisa direm, rem berfungsi," ucap MI.
Sebelum kejadian, lanjut MI, dirinya juga dikerjai seseorang. Tali gas truknya dicopot orang lain. Begitu dipasang kembali, gas tak bisa berfungsi dengan baik.
"Saya di pom bensin dikerjain sama orang, tali gas dicopot sama orang lain. Begitu saya pasang lagi, nggak bisa ngangkat gasnya," jelas dia.
MI pun mengaku telah menyerempet mobil di tol sebelum kecelakaan beruntun. Ia bahkan menabrak mobil tersebut lantaran kesal.
"Setelah serempet saya tabrak karena jengkel," tandasnya.
Adapun selain memeriksa MI, polisi akan melakukan tes urine kepada sopir tersebut. Kasat Patroli Jalan Raya (PJR) Polda Metro Jaya, Kompol Hasby Ristama menjelaskan, penyebab kecelakaan itu lantaran sopir yang tidak mempunyai SIM mengemudikan truk ugal-ugalan.
Polisi memastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Namun, empat orang dilarikan ke rumah sakit karena sesak. Tujuh mobil juga mengalami rusak berat akibat kecelakaan.