Nusantaratv.com - Geng Motor kembali berulah di Jakarta dan menyebabkan jatuhnya korban jiwa. Tiga pemuda dikabarkan diserang pakai senjata tajam jenis celurit oleh gerombolan geng motor di Jalan Tomang Raya Kelurahan Jatipulo, Palmerah, Jakarta Barat pada Kamis (27/4/2023) dini hari tadi.
Akibat serangan brutal yang dilakukan gerombolan geng motor tersebut, korban bernisial MSG dilaporkan meninggal dunia, sementara AGP mengalami luka-luka.
Kapolsek Palmerah, Kompol Dodi Abdulrohim membenarkan adanya kejadian penyerangan yang dilakukan gerombolan geng motor terhadap tiga pemuda di kawasan Palmerah, Jakarta Barat.
"Benar (ada kejadian itu) saat ini kami sedang menyelidikinya," ujar Kapolsek Palmerah, Kompol Dodi Abdulrohim.
Dodi menuturkan kejadian bermula saat para korban mengendarai sepeda motor berboncengan tiga, mengarah pulang dari kawasan Mangga Besar, Kecamatan Tamansari sekira pukul 02.00 WIB.
Sesampainya di Jalan Tomang Raya, korban dikejar oleh para pelaku yang datang dengan menggunakan sekitar lebih dari tiga motor. Para pelaku langsung menyerang korban menggunakan senjata tajam (sajam) celurit.
Akibat penyerangan itu, korban MSG dilaporkan meninggal dunia usai mengalami luka bacok pada bagian badan belakang serta dada sebelah kanan.
Korban lain AGP mengalami luka pada bagian kepala dan tangan sebelah kiri dan saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit (RS) Tarakan. Sementara temannya RA, berhasil melarikan diri.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara diduga korban dengan para pelaku sengaja bertemu setelah janjian via media sosial.