Kiat Merias Mata Minimalis Untuk Sehari-hari

Nusantaratv.com - 15 Juni 2023

Ilustrasi seseorang menggunakan produk riasan atau perawatan mata. (ANTARA/Pexels/Shiny Diamond)
Ilustrasi seseorang menggunakan produk riasan atau perawatan mata. (ANTARA/Pexels/Shiny Diamond)

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com - Riasan low maintenance look alias minimalis masih digandrungi hingga pertengahan tahun ini, menonjolkan riasan minimalis dan sederhana, namun memikat.

Untuk mendapatkan riasan mata yang minimalis, seseorang perlu mengombinasikan perawatan di sekitar mata dengan kosmetik yang sederhana.

"Kesan pertama seseorang bisa dilihat dari pandangan mata," kata CEO LashBoss Firya Nadhifa Syahputri.

Jenama perawatan bulu mata itu membagikan empat tips yang bisa diaplikasikan untuk mendapatkan riasan mata minimalis.

1. Krim mata
Kulit di sekitar mata adalah kulit tertipis yang ada di sekitar wajah. Oleh karena itu, LashBoss menyarankan seseorang untuk mengaplikasikan krim mata supaya kulit di sekitar mata tetap lembap dan segar.

Setelah menggunakan krim mata, gunakan primer untuk meningkatkan visibilitas pigmen dan menambah daya tahan riasan yang digunakan, misalnya eye shadow.

2. Warna netral
Untuk mendapatkan riasan mata yang sederhana, aplikasikan hanya dua sampai tiga produk yang bisa memberi dampak signifikan. Warna dasar terbaik untuk riasan yang minimalis adalah warna netral atau mendekati warna kulit.

Gunakan angled brush untuk menambahkan eye shadow cokelat gelap di atas bulu mata. Sementara untuk sudut bagian dalam mata, gunakan warna krem.

3. Produk untuk mata sensitif
Beberapa orang memiliki mata dan kulit sekitar mata yang sensitif. Oleh karena itu, LashBoss menyarankan untuk memilih produk yang sesuai untuk kulit sekitar mata yang sensitif.

Produk untuk kulit sekitar mata sensitif antara lain mengandung lidah buaya dan teh hijau.

4. Rawat alis dan bulu mata
Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, riasan yang natural adalah kombinasi kulit yang terawat dengan make-up. Selain menjaga kesehatan kulit, rawat juga alis dan bulu mata supaya tumbuh secara maksimal.

Serum bulu mata, yang diaplikasikan seperti maskara, membantu pertumbuhan bulu mata karena mengandung biotin, formula untuk menumbuhkan rambut. Jika rutin digunakan, serum membantu bulu mata lebih bervolume.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

Berita Terkait
Nusantara TV-1734881854
Nusantara TV-1734680954
Nusantara TV-1734597810
Nusantara TV-1734505216
x|close