Jangan Keliru! Ini Perbedaan Rematik dan Asam Urat

Nusantaratv.com - 20 Mei 2022

Ilustrasi penderita asam urat/ist
Ilustrasi penderita asam urat/ist

Penulis: Andi Faisal | Editor: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Banyak orang menganggap rematik dan asam urat sebagai kondisi yang sama. Padahal rematik dan asam urat adalah dua penyakit yang berbeda satu sama lain.

Penting sekali mengenali perbedaan rematik dan asam urat sehingga penangannya tepat.  

Untuk diketahui, rematik atau rheumatoid arthritis (RA) merupakan penyakit autoimun yang mengakibatkan peradangan, kekakuan, nyeri dan bengkak pada sendi. Rematik juga merupakan penyakit sistemik yang berarti bisa mempengaruhi organ lain seperti mata, kulit, paru, dan hati.

Kemudian asam urat adalah tipe radang sendi yang biasanya menyasar jempol kaki dan bisa sampai kaki bagian atas dan tumit. 

Menariknya, filsuf Yunani Hippocrates menyebut penyakit ini adalah 'radang sendi orang kaya', pasalnya, asam urat secara historis dihubungkan dengan makanan dan minuman mewah.

Lantas apa perbedaan rematik dan asam urat?

Rematik dan asam urat memang sama-sama memberikan rasa sakit terutama pada area persendian. Namun beda rematik dan asam urat sangat terlihat dari gejala dan penyebab.

Gejala rematik

1. Pada wilayah persendian kecil seperti tangan dan kaki mengalami bengkak dan terasa hangat saat disentuh.
2. Biasanya bengkak pindah ke sendi lain yang lebih besar seperti pergelangan tangan, siku, bahu, pergelangan kaki, lutut, dan pinggul.
3. Sendi terasa kaku saat bangun tidur lalu bisa hilang
4. Bisa timbul gejala lain meski jarang terjadi seperti kelelahan, hilang nafsu makan dan demam.

Gejala asam urat

1. Rasa nyeri mendadak dan hebat pada sendi. Sensasi rasa nyeri seperti ada campuran rasa panas.
2. Umum terjadi pada jempol kaki. Namun bisa juga menyerang pergelangan kaki, lutut, siku atau pergelangan tangan.
3. Sendi terlihat merah dan bengkak dan hangat saat disentuh.
4. Kadang gejala asam urat disertai demam.

Rematik dan asam urat sama-sama kondisi radang sendi. Namun rematik merupakan kondisi autoimun di mana sistem imun tubuh menyerang jaringan pada sendi, mengutip CNNIndonesiacom.

Berbeda dengan rematik, asam urat disebabkan kelebihan asam urat pada darah. Secara alami tubuh memproduksi asam urat saat memecah beberapa jenis makanan termasuk daging.

Ginjal akan mengeluarkan asam urat bersama dengan urine. Namun saat produksinya berlebihan, asam urat akan membentuk kristal dan menumpuk pada sendi. Inilah yang jadi beda rematik dan asam urat. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

Berita Terkait
Nusantara TV-1732010616
Nusantara TV-1731858132
Nusantara TV-1731668204
x|close