Pria Berusia 100 Tahun Ini Jadi Pemegang Rekor Dokter Tertua di Dunia, Tak Ada Niat Pensiun

Nusantaratv.com - 17 Oktober 2022

Dr. Howard Tucker dari Cleveland, Ohio, AS, yang memegang rekor dunia guinness sebagai dokter praktik tertua di dunia, kini berusia 100 tahun dan tidak memiliki niatan segera pensiun. (Guinness World Record/UPI)
Dr. Howard Tucker dari Cleveland, Ohio, AS, yang memegang rekor dunia guinness sebagai dokter praktik tertua di dunia, kini berusia 100 tahun dan tidak memiliki niatan segera pensiun. (Guinness World Record/UPI)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Seorang pria asal Cleveland, Ohio, Amerika Serikat (AS), Dr. Howard Tucker, yang berusia 100 tahun sekaligus pemegang rekor dunia Guinness sebagai dokter praktik tertua di dunia, mengatakan dia tidak memiliki niatan untuk segera pensiun.

Tucker pertama kali menerima sertifikat sebagai dokter praktik tertua di dunia pada Februari 2021, saat dirinya berusia 98 tahun 231 hari. Dia yang kini berusia 100 tahun, mengatakan jika dirinya terus bekerja penuh waktu, dengan bekerja dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 18.00 WIB.

Tucker mengatakan dia terinfeksi Covid-19 segera setelah merayakan ulang tahun ke-100 pada Juli. Dan, luar biasanya, Tucker terus mengajar orang-orang via Zoom saat pemulihan Covid-19.

"Saya menganggap gelar Guinness World Record ini sebagai penghargaan tunggal dan melihatnya sebagai pencapaian kehidupan yang panjang, memuaskan dan bahagia," kata Tucker kepada Guinness World Record, seperti dikutip dari UPI, Senin (17/10/2022).

Pria lanjut usia (lansia) yang memiliki istri bernama Sue (89 tahun) itu, juga masih bekerja sebagai psikoanalis, mengatakan dia tidak ada niatan untuk pensiun.

"Tidak! Saya percaya pensiun merupakan musuh umur panjang. Bahkan di masa muda, saya tidak pernah berpikir untuk pensiun. Ketika Anda mencintai apa yang Anda lakukan dan masih mampu melakukannya, mengapa Anda ingin pensiun?" tukasnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])