Mengenal Abah Lala, Pencipta Lagu Ojo Dibandingke

Nusantaratv.com - 22 Agustus 2022

Abah Lala (youtube.com)
Abah Lala (youtube.com)

Penulis: Supriyanto

Nusantaratv.com - Pada perayaan detik-detik proklamasi 17 Agustus 2022 lalu, istana Negara sengaja mengundang Farel Prayogo, penyanyi cilik asal Banyuwangi untuk menghibur para tamu undangan. Hasilnya, para tamu undangan pun berjoget gembira sambil mendengarkan lagu Ojo Dibandingke, ciptaan Abah Lala.

Setelah dinyanyikan oleh Farel di istana negara, popularitas lagu Ojo Dibandingke melejit. Video Youtube duet Abah Lala dan Denny Caknan kini masuk menjadi video terpopuler peringkat 7 di Youtube.

Video Youtube karya DC. Prodution pun banjir komentar. Sedikitnya ada 10 ribu komentar yang membanjiri kolom di bagian bawah video duet yang diproduksi di Ngawi itu.

Lagu Ojo Dibandingke sendiri awalnya muncul di laman Youtube Abah Lala Official awal tahun 2022. Video itu kini telah ditonton sedikitnya 1,2 juta kali.

Profil Abah Lala
Lagu Ajo Dibandingke atau Aja Dibandingke sendiri dibuat oleh Abah Lala. Pria bernama lahir Agus Purwanto itu lahir di Boyolali dan menamatkan pendidikan sarjana di Institut Seni Indonesia Surakarta Program Studi Pendalangan.

Abah Lala memulai karirnya di genre dangdut sebagai seniman Gedruk, tarian tradisional Boyolali.

Lewat grup Gedruknya, Soleho, Abah Lala sering tampil menjadi penyanyi dan sukses membawa grupnya hingga ke mancanegara.

Sebelum populer dengan lagu Ojo Dibandingke, Abah Lala melejit dengan sejumlah lagu dangdut koplo kreasinya. Di antaranya seperti Cendol Dawet, kemudian Dewe-dewe, Nyikso Rogo, Aku Sing Berjuang, Wong Edan Kui Bebas, dan Gede Roso.

Nama Abah Lala sendiri didapat ketika terjadi erupsi Gunung merapi. Saat berkomunikasi lewat radio HT, ia menggunakan nama Lala, terinspirasi dari salah satu tokoh fiktif Teletubbis.

Misi Sosial Abah Lala
Menjadi penyanyi bergenre dangdut, popularitas Abah Lala tidak datang secara tiba-tiba. Namun upayanya membuat dangdut naik kelas, membawanya menciptakan sejumlah lagu yang populer dan digemari remaja.

Cendol Dawet menjadi salah satu lagu yang populer dan membuat namanya melambung. Lagu ini mampu memikat pendengar dari berbagai usia yang berbeda.

Selain berkarir, Abah Lala juga disebut gemar terlibat dalam misi sosial. Seniman daerah ini pernah menggagas bantuan, mempromosikan UMKM yang terdampak pandemi, secara gratis.

Ia juga mengundang warga Boyolali yang ingin menjadi penyanyi, untuk mampir di studionya. “Bagi warga Boyolali yang ingin menjadi penyanyi, silakan datang ke tempat saya di Cluntang, Musuk, untuk recording, gratis,” katanya saat car free day di Boyolali, seperti dikutip dari ngopibareng.id.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close