Cuma di India, Es Krim Dibikin Dari Kue Beras dan Kuah Kari

Nusantaratv.com - 16 Oktober 2021

Es krim dari kue beras dan kuah kari (net)
Es krim dari kue beras dan kuah kari (net)

Penulis: Alamsyah | Editor: Alamsyah

Nusantaratv.com - Es krim umumnya dibuat dari paduan rasa coklat, buah atau yang memiliki rasa manis dan asam. Namun di negara India, ada es krim yang dibuat oleh warganya dari kue beras dengan dicampur kuah kari. Aneh? Pastinya.

Munculnya es krim ini, alhasil membuat geger warganet di India.

India sendiri diketahui jadi salah satu negara yang cukup sering melakukan eksperimen yang aneh, dengan memadukan makanan hingga minuman yang berbeda.


Setelah sebelumnya viral mie instan merek Maggi, yang dimasak dan disajikan seperti milkshake dengan susu kental manis. Kini muncul lagi es krim aneh dibuat dari idli.

Idli sendiri merupakan kudapan atau kue beras tradisional yang jadi menu sarapan tradisional orang-orang di India.

Mirip seperti lontong di Indonesia, Idli biasanya disantap dengan tambahan kuah kari atau cocolan bumbu rempah yang dinamakan chutney.


Es krim dari kue beras ini pertama kali diunggah oleh salah satu pengguna Twitter @sheebatattiil. Dalam unggahan, tampak semangkuk es krim yang ternyata dibuat dari campuran kue beras, kemudian dibentuk ke dalam stik kayu es krim.

Warnanya yang putih bersih mengingatkan orang pada es krim vanilla, di mana hal ini tidak berlangsung lama.

Setelah es krim dicelupkan ke dalam kuah sambar yang mirip seperti kuah kari kental khas India, yang jadi cocolan wajib ketika orang makan Idli.

"Makanan paling terkenal di India Selatan, Idli dan Sambar dijadikan olahan kreatif berbentuk es krim dan cocolannya, oleh salah satu restoran di Bengaluru," tulis Sheeba.

Tentu saja banyak netizen yang mengkritik bahkan menghujat kemunculan menu es krim dari kudapan tradisional ini. Namun banyak juga yang setuju bahwa kreasi makanan yang satu ini cukup absurd dan aneh.

"Konsep makanan atau dessert ini benar-benar absurd. Bayangan mengbah idli menjadi sesuatu yang halus dan berbentuk seperti es krim saja sudah salah. Padahal ketika kita kecil, kita diajarkan untuk membuat lingkaran di pelajaran matematika seperti bulatan Idli. Sekarang malah diubah jadi es krim," kritik seorang netizen.

"Duh mulai deh, orang-orang India berlagak seperti orang bule. Sok-sok mengubah menu sarapan menjadi lebih sehat. Padahal menurut catatan sejarah yang ada, Idli ini sebenarnya diimport dari Indonesia lho," komentar netizen lain.


"Ini pasti karena generasi muda tak mau repot-repot atau tak mau kotor ketika tangan mereka makan Idli dan kuah kari atau chutneynya. Akan tetapi menurut generasi tua hal ini justru terdengar gila," sahut yang lain.

Meski mengundang pro dan kontra. Tapi banyak juga yang penasaran dengan kreasi idli dibentuk seperti es krim ini.


Menurut salah satu netizen, es krim Idli ini pertama kali diciptakan oleh seorang chef bernama Minal Nandan Badheka. Ia mengelola restoran atau dapur di Mumbai, yang memproduksi kreasi makanan kreatifnya. (Sumber: detikfood)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close