Kekayaan Putin Lampaui APBN RI, Ditaksir Tembus Rp2.868 Triliun!

Nusantaratv.com - 01 Maret 2022

Presiden Rusia Vladimir Putin/ist
Presiden Rusia Vladimir Putin/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Presiden Rusia Vladimir Putin menjadi sosok pemimpin dunia yang disorot dunia saat ini. Hal itu disebabkan, keputusannya memerintahkan militer Rusia untuk menginvasi Ukraina pada Kamis (24/2/2022). 

Tak tinggal diam, dunia internasional langsung menjatuhkan sanksi ekonomi kepada Rusia, mulai dari pembekuan aset, pemblokiran akses pasar dan teknologi, hingga pemutusan akses perbankan Rusia ke sistem permodalan dunia.

Namun sanksi tersebut diperkirakan tak akan berpengaruh terhadap Rusia. Pasalnya, Putin ditaksir memiliki kekayaan yang mencapai miliaran dolar.

Bill Browder, investor sekaligus aktivis politik Amerika Serikat, memperkirakan kekayaan Vladimir Putin mencapai US$200 miliar atau setara Rp2.868 triliun (kurs Rp14.343 per dolar AS). 

Sebagai pembanding, pendapatan dan belanja RI dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2022 hanya Rp1.846,14 triliun dan Rp 2.714,16 triliun.

Tak ayal, Putin menjadi salah satu orang terkaya di dunia. Namun demikian, angka tersebut hanyalah perkiraan.

Baca juga: Putin Ajukan Sejumlah Syarat Untuk Hentikan Invasi Rusia

Berbeda dengan para miliarder dunia lainnya, kekayaan Putin sulit untuk dilacak. Bahkan, Majalah Forbes sebagai salah satu media yang mengungkapkan kekayaan pesohor dunia mengaku 'memburu' kekayaan Putin akan sulit untuk dipahami.

Menurut Pakar Pencucian Uang Ross Delston yang bisa melacak kekayaan Putin adalah intelijen dunia. 

"Kita dapat berasumsi bahwa badan intelijen dan penegak hukum dari Amerika Serikat hingga Uni Eropa telah melacak asetnya selama bertahun-tahun," kata Ross, Selasa (1/3/2022), mengutip CNNIndonesiacom.

Ross meyakini pembekuan aset Putin di berbagai negara di dunia tidak akan menghentikan aksinya dalam menginvasi Ukraina. 

Pasalnya, sanksi yang dijatuhkan diperkirakan hanya akan mengurangi total kekayaan Putin, tetapi tidak merusak kredibilitasnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close