Nusantaratv.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada pada Rabu diproyeksikan bergerak datar di tengah penguatan bursa saham global.
IHSG dibuka menguat 6,35 poin atau 0,09 persen ke posisi 7.036,94. Sementara kelompok 45 saham unggulan atau indeks LQ45 naik 1,55 poin atau 0,16 persen ke posisi 998,42.
"Ditopang oleh menguatnya bursa global, dan minimnya sentimen data dari dalam negeri, IHSG berpeluang bergerak sideways pada level 6.992- 7.142," tulis Tim Riset Lotus Sekuritas dalam kajiannya di Jakarta, Rabu.
Bursa ekuitas Wall Street ditutup naik pada Selasa (22/11) kemarin, mengabaikan pengetatan kebijakan COVID-19 di China.
Pelaku pasar fokus pada rilis sejumlah laporan pendapatan perusahaan yang lebih baik dari ekspektasi dan potensi kenaikan suku bunga yang lebih kecil pada masa depan.
Dow Jones Industrial Average ditutup naik 1,18 persen ke level 34.098,10, S&P 500 menguat 1,36 persen menjadi 4.003,58, dan Nasdaq Composite meningkat 1,36 persen menjadi 11.174,41.
Saham Best Buy naik 12,8 persen setelah menaikkan prospek fiskal 2023 dan mengalahkan ekspektasi pendapatan.
Sementara itu, Abercrombie & Fitch dan American Eagle Outfitters masing-masing naik 21,4 persen dan 18,2 persen, karena pendapatan kuartal III 2022 mereka yang di atas ekspektasi konsensus.
Di sisi lain, HP Inc. mengatakan bahwa pihaknya berencana untuk memangkas 4.000 hingga 6.000 karyawan selama tiga tahun ke depan setelah terjadi penurunan penjualan komputer pasca COVID-19.
Dari komoditas, harga minyak mentah naik setelah Arab Saudi mengatakan bahwa OPEC+ akan tetap dengan pengurangan produksi yang diumumkan sebelumnya. Kenaikan harga minyak, membuat saham sektor energi naik.
Di Eropa, bursa saham Eropa kemarin menguat ditopang oleh menguatnya saham migas. Dari data, indikator kepercayaan konsumen di Zona Euro naik menjadi -23,9 pada November 2022 dari sebelumnya -27,5.
Namun, kepercayaan konsumen tetap berada pada level yang sangat rendah, jauh di bawah rata-rata jangka panjangnya.
Bursa saham regional Asia pagi ini antara lain indeks Hang Seng naik 39,3 atau 0,23 persen ke 17.463,71, indeks Shanghai meningkat 0,43 poin atau 0,01 persen ke 3.089,37, dan indeks Straits Times menguat 14,48 poin atau 0,44 persen ke 3.274,04.(Ant)