Berantas Judi Online Sampai ke Akar-akarnya, Jokowi Bentuk Satgas yang Dikomandoi Eks Panglima TNI

Nusantaratv.com - 22 Mei 2024

Menkominfo Budi Arie Setiadi/ist
Menkominfo Budi Arie Setiadi/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkan pembentukan Satuan Tugas (Satgas) Pemberantasan Judi Online. 

Jokowi juga telah menunjuk Mantan Panglima TNI yang kini menjabat sebagai Menteri Koordinator bidang Politik Hukum dan Keamanan Hadi Tjahjanto menjadi Ketua Satgas Pemberantasan Judi Online. 

Hal itu disampaikan Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi, usai rapat terbatas mengenai Satgas Judi Online, Rabu (22/5/2024). Budi sendiri menjabat sebagai Ketua Bidang Pencegahan Satgas Judi Online.

"Pertama jangka pendek ada gebrakan dari Satgas, jangka pendek kalau itu kan kurang dari satu bulan, bisa satu minggu bisa dua minggu, nanti tunggu gebrakan dari satgas," kata Budi Arie.

"Kedua, memutus ekosistem judi online dan selanjutnya menyelesaikan atau menghapus seluruh ekosistem yang memungkinkannya terjadi judi online," imbuhnya.

Budi menyatakan pihaknya telah melakukan berbagai tindakan pencegahan dan melakukan pemblokiran konten judi online. Setidaknya ada 1.904.246 konten Judi online.

Tak hanya itu, pihaknya juga melakukan pengawasan terhadap sejumlah platform digital. Hasilnya,  ada 20.241 keyword judi yang berubah di Google dan 2.637 di platform digital Meta.

Budi memastikan akan memberikan teguran baik lisan maupun tertulis kepada platform tersebut. Bahkan ada usulan untuk menjatuhkan denda atau hukuman.

"Seperti Tiktok misalnya nggak mau dan nggak ada lagi (konten judi online), yang lain-lain masih kesusupan-kesusupan kita sudah tegur semua platform nggak boleh menayangkan judi online," tuturnya.

Budi menambahkan pihak Otoritas Jasa Keuangan juga turut berperan dalam pemberantasan praktik judi online dengan cara melakukan pemblokiran rekening yang terafiliasi judi online. Sejauh ini sudah ada 5.364 rekening yang terafiliasi judi online, dan 555 e-wallet yang diajukan ke Bank Indonesia untuk ditutup.

 

 


 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close