Perkuat Penanaman Nilai-nilai Pancasila Demi Membangun Karakter Anak Bangsa Lebih Baik

Nusantaratv.com - 03 Oktober 2022

Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat. Foto: Dok MPR
Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat. Foto: Dok MPR

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com - Bergerak bersama dengan landasan nilai-nilai Pancasila harus konsisten dilakukan agar mampu menjawab setiap tantangan dalam proses pembangunan bangsa dan negara menjadi lebih baik.

"Penting bagi setiap anak bangsa untuk memiliki visi yang sama berlandaskan Pancasila dalam membangun negeri ini. Peristiwa Gerakan 30 September harus menjadi pengingat setiap anak bangsa akan pentingnya melaksanakan nilai-nilai Pancasila dalam bernegara," kata Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat dalam keterangan tertulisnya, Jumat (30/9).

Sejarah mencatat Gerakan 30 September 1965 merupakan aksi yang bertujuan untuk menggulingkan pemerintahan saat itu, diikuti dengan upaya mengubah dasar negara dari Pancasila menjadi komunis.

Menurut Lestari, belajar dari sejarah bangsa ini upaya menanamkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila harus menjadi prioritas dalam upaya membangun karakter setiap anak bangsa agar visi untuk membangun negeri ini benar-benar kokoh dan sesuai dengan amanah para pendiri bangsa.

Berbagai upaya harus dilakukan, tambah Rerie, sapaan akrab Lestari, agar nilai-nilai luhur bangsa itu bisa diamalkan dalam keseharian oleh setiap warga negara.

Langkah-langkah strategis harus diambil oleh para pemangku kepentingan, ujar Rerie, yang juga anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah itu, dalam upaya menanamkan nilai-nilai Pancasila sejak dini dan mengakselerasi penyebaran pelaksanaan nilai-nilai Pancasila ke cakupan masyarakat yang lebih luas.

Dengan semakin meluas dan tertanamnya nilai-nilai Pancasila di tengah masyarakat, Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu berharap, Ibu Pertiwi akan banyak melahirkan para negarawan yang mampu mewujudkan amanah konstitusi yaitu negara yang adil dan makmur.

Di tengah potensi munculnya berbagai ancaman dampak dari ketidakpastian global, menurut Rerie, tidak ada kata lain selain bangsa ini harus bangkit bersama menjawab setiap tantangan yang muncul di depan mata.

Menurut Rerie, nilai-nilai Pancasila harus ditanamkan dan dibangun menjadi karakter setiap anak bangsa, dalam rangka mewujudkan bangsa yang tangguh dan berdaya saing di antara bangsa-bangsa di dunia.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])