Nusantaratv.com-Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy menyampaikan pentingnya pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) dalam pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.
Menurutnya, program MBG menjadi salah satu kebijakan yang paling mendesak untuk segera direalisasikan.
Pasalnya ia mengungkapkan dirinya sempat diminta membandingkan urgensi program MBG dengan pembukaan lapangan kerja.
Rachmat Pambudy menilai kedua program sama-sama penting, namun dari sisi kebutuhan saat ini MBG memiliki tingkat urgensi yang lebih tinggi.
"Apakah MBG lebih penting dari memberi lapangan kerja. Saya mengatakan MBG lebih mendesak daripada lapangan kerja," ucap Rachmat Pambudy dalam acara Prasasti Economic Forum di The Ritz-Carlton Pacific Place, Jakarta, 29 Januari 2026.
"Katanya MBG lebih penting daripada lapangan kerja. MBG penting, lapangan kerja penting, tetapi MBG lebih mendesak. Ada yang bilang, tolong kasih kail, jangan ikan. Kalau dikasih kail, sudah keburu mati," lanjutnya.
Lebih lanjut, Rachmat menceritakan fenomena kelaparan yang masih terjadi di berbagai pelosok Tanah Air.
Kondisi tersebut, menjadi alasan kuat mengapa pemerintah saat ini memprioritaskan pembangunan infrastruktur sosial, salah satunya melalui program Makan Bergizi Gratis.
"Cobalah lihat saudara-saudara kita di ujung pelosok desa kita, mereka lapar, mereka kelaparan. Ketika saya harus mendampingi Pak Presiden meresmikan sekolah rakyat, anak-anak kita SMP, SMA tidak bisa baca tulis dan itu banyak sekali," ungkap Rachmat.
Ia juga menegaskan bahwa MBG adalah program prioritas yang harus dieksekusi dengan baik.
Ia menilai, selain pembangunan infrastruktur fisik, pembangunan infrastruktur sosial juga tidak kalah penting untuk memastikan kualitas sumber daya manusia Indonesia.
"Navigasi arah pembangunan menjadi sangat penting agar setiap kebijakan bergerak dalam satu kompas yang sama, kapal Indonesia akan diarahkan menuju pelabuhan tujuan bersama yaitu visi Indonesia emas harus kita capai," tandasnya.




Sahabat
Ntvnews
Teknospace
HealthPedia
Jurnalmu
Kamutau
Okedeh