Batam Raih Juara Umum Anugerah Pendidikan BPMP Kepri 2022

Nusantaratv.com - 06 Desember 2022

Batam raih juara umum Anugerah Pendidikan BPMP Kepri 2022 (ANTARA/HO-Humas Pemkot Batam)
Batam raih juara umum Anugerah Pendidikan BPMP Kepri 2022 (ANTARA/HO-Humas Pemkot Batam)

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com - Kota Batam raih juara umum pada Anugerah Pendidikan Balai Penjaminan Mutu Pendidikan (BPMP) Kepulauan Riau Tahun 2022.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Batam Jefridin Hamid mengatakan penghargaan yang disematkan kepada daerah setempat merupakan hasil komitmen dari wali kota dalam memajukan mutu pendidikan.

“Semoga pemberian anugerah ini, memberikan motivasi dalam meningkatkan mutu pendidikan dan melahirkan inovasi yang lebih baik lagi, tanpa pendidikan negara ini tidak akan maju khususnya Kota Batam,” katanya dalam keterangan yang diterima di Batam, Selasa.

Ia menjelaskan Kota Batam berhasil menjadi juara umum dengan memenangkan berbagai kategori, di antaranya penghargaan daerah inovatif, penghargaan percepatan implementasi kebijakan merdeka belajar, penghargaan tim Pokja Manajemen Operasional (PMO) daerah responsif, dan penghargaan daerah pelaksana digitalisasi sekolah terbaik.

“Hal ini dilakukan Pemkot Batam sebagai dukungan dalam bentuk peraturan daerah, penganggaran, program dan kegiatan, jumlah episode, selain itu Kota Batam juga meraih peringkat ke-5 dari 82 daerah aktivitas tertinggi menggunakan akun belajar.id,” ucapnya.

Jefridin menyebutkan pembangunan di bidang pendidikan merupakan pelayanan dasar sehingga hal itu menjadi program prioritas dalam pembangunan Pemkot Batam.

Skala prioritas tersebut tercantum dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Batam tahun 2022-2026.

“Pemkot Batam terus berupaya dalam meningkatkan pembangunan, baik pembangunan sumber daya manusia maupun pembangunan infrastruktur dan sarana,” kata dia.

Kepala BPMP Kepri Warsita mengatakan BPMP daerah berperan dalam memberikan advokasi, pendampingan, konsultatif kepada pemerintah daerah hingga satuan pendidikan.

“Setidaknya ada empat yang menjadi fokus dari BPMD di Kepri yaitu bagaimana iklim pendidikan itu bisa terlaksana, bagaimana sistem pendidikan itu bisa berjalan, bagaimana ekosistem pendidikan itu bisa berjalan bersama-sama, dan terakhir adalah kolaborasi antara seluruh pelaksanaan unit teknis, satgas pemerintah daerah, sekolah dan semuanya,” kata dia.

Ia menyebutkan dalam satu tahun ini pihaknya telah mendampingi, memberikan advokasi dan konsultatif baik secara asimetris kepada pemerintah daerah.

Warsita menambahkan lima kabupaten/kota di Kepri berhasil mengeluarkan regulasi terkait dengan pendidikan.

“Ini merupakan tertinggi se-Indonesia. Kenapa ini menjadi penting? Karena menjadi asas dari anggaran, dan pelaksanaan, percepatan indikator pemenuhan standar layanan pendidikan tersebut,” ujar dia.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])