Bali United Sukses Tundukan Persipura

Nusantaratv.com - 05 November 2021

Selebrasi Skuad Bali United
Selebrasi Skuad Bali United

Penulis: Arfa Gandhi | Editor: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Bali United sukses menumbangkan Persipura dengan skor tipis 1-0 pada laga lanjutan Liga 1 2021 yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Jumat (5/11/2021).

Gol baru muncul pada akhir babak kedua. Padahal Bali United bisa unggul dua gol jika saja peluang penalti dapat dimanfaatkan dengan baik.

Jalannya pertandingan

Serangan Bali United dimulai pada menit kedua dari sepakan tendangan bebas Eber Bessa yang mengenai kaki Melvin Platje. Sayang bola belum mengarah ke dalam gawang Persipura Jayapura.

Pada menit 17, sepak pojok diperoleh Bali United. Umpan satu dua Eber dan Melvin langsung melambung menuju Spaso yang menyundul. Sayang bola masih menipis di sisi kiri gawang Fitrul Dwi.

Menit 20, sepakan langsung Fano Lilipaly usai menerima sundulan Pacheco belum terlalu mengancam gawang Mutiara Hitam. Semenit kemudian, menerima umpan Eber Bessa, Fano Lilipaly kembali melepaskan sepakan mendatar. Sayang bola belum menemui gawang dalam Persipura Jayapura.

Peluang dari Persipura yang mengancam gawang Nadeo hadir pada menit 41. Tendangan luar kotak penalti Yevhen Bokhashvili tipis berada di samping gawang Bali United.

Dua menit berselang, peluang dari Eber Bessa dari sisi kiri penyerangan belum mampu menjebol gawang Mutiara Hitam.

Hingga penghujung babak pertama, belum ada gol yang tercipta.

Memasuki babak kedua, Nadeo melakukan penyelamatan pada menit 52 dengan menangkis tendangan Yohanes Pahabol. Sepak pojok untuk Persipura Jayapura. Tendangan sepak pojok tidak membahayakan Bali United.

Menit 62, serangan balik dari Persipura melalui Yohanes Pahabol. Nadeo dengan tenang dapat menangkis tembakan pemain Mutiara Hitam.

Menit 63, Yabes dan Rizky Pellu masuk menggantikan Melvin dan Kadek Agung.

Dua menit kemudian, Bali United memperoleh penalti usai Yabes Roni masuk kotak penalti dan dijatuhkan Irsan Rahman. Sayang, eksekusi penalti dari Spaso gagal merubah keadaan.

Pada menit 73, Brwa Nouri melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Bola langsung mengenai tiang gawang atas Mutiara Hitam.

Menit 75, Andhika Wijaya keluar digantikan Leonard Tupamahu. Sementara Ilija Spasojevic keluar digantikan dengan Lerby Eliandry.

Menit 81, Gavin Kwan masuk gantikan Stefano Lilipaly.

Menit 88, umpan gavin Kwan belum mampu dimanfaatkan Lerby Eliandry menjadi sebuah gol. Skor belum ada berubah, kedua tim masih skor imbang tanpa gol.

Gol baru tercipta pada penghujung babak kedua ketika Bali United mendapatkan peluang sepak pojok di akhir babak kedua.

Umpan Eber Bessa disambut Pacheco dengan sundulan yang diterima Ricky Fajrin. Ricky langsung melepaskan tembakan keras ke dalam gawang Fitrul Dwi. Skor berubah di akhir babak kedua dimana Persipura Jayapura 0-1 Bali United.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])